Bersenang-senanglah di Dunia Maya dan Dunia Nyata

Thursday, July 5, 2012

Karpet terbang sekarang ada di dunia nyata


Produk karpet terbang Duffy London

Pasti anda sudah tahu kan film kartun aladin yang pernah disiarkan di rcti dan dalam film si aladin ada seorang jin, dan di film tersebut ada karpet terbang.Nah Perusahaan furnitur Duffy London membuat karpet terbang dan menghadirkan kisah 1001 malam dalam bentuk yang tampak melawan gravitasi. Mereka meluncurkan produk bernama karpet terbang.

Karpet ini bukan untuk berjalan-jalan di udara beda dari karpet yang di film kartun aladin. Benda ini adalah meja untuk tempat minum kopi. Karpet ajaib ini dapat menghias ruang tamu Anda.


Ilusi ini dibuat dengan pemasangan kaki meja yang tersembunyi dalam bayangan di bawah meja. Kaki meja dibuat dengan teknik khusus sehingga bisa ditekuk jauh dari sisi pinggir meja. Tidak ada keajaiban mistis dari karpet terbang ini.

Corak efek piksel yang modern dibuat berdasarkan desain karpet Persia kuno. Meja berbentuk karpet ini memiliki tiga pilihan warna yakni biru, merah, dan putih.

Perusahaan asal Inggris ini juga memberikan layanan yang bisa membuat desain karpet khusus dengan warna sesuai selera Anda. Waktu pengerjaan diperkirakan 8 hingga 12 minggu.

Meja ini berukuran 130 x 85 x 25 cm. Furnitur ini bukan terbuat dari bahan karpet. Materialnya dibuat dari lapisan besi yang ringan. Motifnya dicetak secara digital. Menurut Gizmodo, karpet terbang ini bisa dibeli seharga US$1.500. 

Source : teknologi.news.viva.co.id



0 Comment:

Post a Comment